Senin, 12 Oktober 2009


Hari Pertama Kerja Pasca Lebaran, Kehadiran PNS Pemkab Sergai 96%

Mad, Sergai

Memasuki hari pertama bekerja pasca liburan dan cuti bersama dalam rangkaian perayaan hari raya Idul Fitri 1430 Hijriyah, Bupati Serdang Bedagai (Sergai) H.T. Erry Nuradi, Wabup H. Soekirman, Plt. Sekdakab Sergai Drs. H. Haris Fadillah M.Si, Inspektur Kabupaten Drs. OK. Henry M.Si, Kamis (24/9) melakukan inspeksi mendadak (sidak) ke seluruh kantor-kantor di lingkungan Pemkab Sergai termasuk ke kantor-kantor Camat di daerah ini.

Sidak pertama diawali Bupati H.T. Erry Nuradi dan Wabup H. Soekirman beserta Plt. Sekdakab Drs. H. Haris Fadillah, M.Si ke ruangan Bagian Keuangan Setdakab Sergai, kemudian ke Bagian Umum, Bagian Organisasi, Bagian Humasy, Badan PMPD, Dinas Hutbun, Dinas Naker, Kantor Lingkungan Hidup, Bappeda, BKD dan beberapa SKPD lainnya.

Data yang dihimpun di setiap SKPD baik Dinas, Badan, Kantor, Bagian maupun kantor-kantor Camat tercatat dari 7.193 PNS yang ditugaskan di lingkungan Pemkab Sergai yang hadir masuk kerja pada hari Kamis (24/9) sebanyak 6.905 orang atau sekitar 96%. Bahkan di beberapa SKPD yang ditinjau tim sidak kehadiran pegawai ada yang 100%.

Bupati Sergai H.T. Erry Nuradi maupun Wakil Bupati H. Soekirman secara terpisah di sela-sela sidak PNS tersebut mengatakan bahwa sidak sebagaimana yang dilakukan sebelum memasuki liburan lebaran Idul Fitri pada hari Kamis (17/9) adalah untuk melihat langsung kedisiplinan para aparatur pemerintah di daerah.

Menurutnya, disiplin sangat penting dan wajib dilaksanakan oleh setiap pegawai termasuk juga melaksanakan apel pagi dan sore, karena tanpa disiplin maka tugas-tugas yang dibebankan kepada setiap pegawai tidak dapat dilaksanakan secara maksimal. “Memasuki hari raya Idul Fitri 1430 Hijriyah selain libur umum dua hari ditambah libur hari Minggu, kepada PNS juga diberikan libur cuti bersama dua hari sehingga total hari libur untuk merayakan Idul Fitri tahun ini sebanyak tujuh hari tentu cukup panjang”, kata Bupati.

Dalam kesempatan sidak itu Bupati H.T. Erry Nuradi menginstruksikan kepada semua SKPD membuat SPM (standar pelayanan minimal) masing-masing satuan kerja dan dapat saling berkoordinasi untuk menyelesaikan tugas masing-masing.(***)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar